Travel Shuttle dan Bus Pariwisata Memiliki Fungsi Berbeda

Travel, Shuttle, Bus Pariwisata Memiliki Fungsi Berbeda

detribpas.com – Kerap mendengar istilah travel shuttle dan bus pariwisata? Ketiganya memiliki pengertian dan fungsi berbeda. Namun, konteksnya sama, yaitu menjadi sarana yang mengantarkan orang dari satu tempat ke tempat lain dengan berbagai jenis tujuan.

Salah satunya adalah tujuan berlibur, bisa dilakukan oleh satu orang maupun lebih. Ada juga tujuan lain, seperti perjalanan pribadi maupun perjalanan bisnis. Detail perbedaan mengenai ketiganya bisa Anda simak dalam pembahasan berikut!

Perbedaan Antara Travel, Shuttle, Bus Pariwisata

Untuk dapat membedakan definisi antara travel shuttle dan bus pariwisata, simak pembahasan per istilah berikut ini:

Travel, Shuttle, Bus Pariwisata Memiliki Fungsi Berbeda

  1. Travel adalah transportasi khusus yang menjemput seseorang ke depan rumah langsung dan mengantarkannya langsung ke titik tepat tujuan.
  2. Shuttle adalah transportasi yang mengharuskan penumpang menuju pool tertentu untuk bisa disampaikan ke pool tujuan. Shuttle tidak mengantarkan penumpang ke tujuan tepat maupun menjemput penumpang dari depan rumah.
  3. Bus pariwisata adalah akomodasi yang digunakan untuk mengangkut rombongan dan biasanya titik penjemputan di lokasi yang telah disepakati, seperti kantor, sekolah, dan lainnya.

Khusus untuk bus dan shuttle, keduanya tidak melakukan penjemputan khusus seperti travel. Namun, ketika waktu penurunan penumpang, apabila tujuannya sebelum pool maka bisa turun sebelum sampai di pemberhentian terakhir.

Yang membedakan antara travel shuttle dan bus pariwisata adalah masing-masing mengantarkan penumpang sesuai pembelian tiket. Jaminan mendapatkan tempat duduk dengan menggunakan ketiga akomodasi dapat dipastikan karena yang masuk harus ada tiket.

Tips Memilih Travel yang Aman

Diantara ketiga istilah di atas, salah satu yang sering digunakan bukan hanya untuk perjalanan biasa, namun juga untuk liburan adalah mobil travel. Ada beberapa trik khusus agar pemilihan layanan tidak mengecewakan selama liburan. Simak tips memilih agen travel liburan yang aman dengan mempertimbangkan beberapa hal berikut:

  1. Memilih agen dengan jaringan terluas adalah solusi supaya Anda mendapatkan layanan maksimal di manapun destinasi liburannya. Penilaian terhadap jaringan yang luas ini juga sebagai salah satu bukti bahwa agen adalah layanan profesional dan berpengalaman.
  2. Jangan percaya pada iming-iming promo atau harga murah tidak masuk akal. Hal ini berlaku juga ketika memutuskan memilih travel shuttle dan bus pariwisata sebelum bepergian. Penawaran promo memang penting, namun jangan sampai tertipu.
  3. Pertimbangkan penilaian para pengguna sebelumnya sebagai referensi akurat terkait pelayanan jasa seperti apa. Rating tepat dari para pengguna terdahulu merupakan bukti otentik terkait kualitas pelayanan yang diberikan agen.
  4. Memilih satu paket liburan biasanya Anda juga akan diberikan beberapa itinerary lengkap. Jangan ragu menanyakan dan meminta hak Anda kepada agen perjalanan liburan.

Umumnya, antara travel shuttle dan bus pariwisata hanya shuttle yang tidak memiliki tujuan untuk transportasi liburan. Jenis transportasi ini lebih kepada solusi ketika seseorang ingin mendapatkan kenyamanan lebih selama melakukan perjalanan luar kota.

Sebab biasanya dengan menggunakan bus, banyak penumpang di dalam sehingga terkesan lebih pengap serta tidak begitu aman. Berbeda dengan shuttle, yang bisa masuk hanya orang-orang yang memiliki tiket saja.

Keuntungan Menggunakan Mobil Travel Saat Liburan

Beberapa orang memutuskan untuk meninggalkan kendaraan pribadi selama masa liburan dengan berbagai alasan dan keuntungan. Berbagai keuntungan tidak menyetir sendiri saat liburan adalah:

  1. Tenaga lebih efisien terpakai hanya pada saat bermain di tempat wisata. Baik permainan menantang adrenalin maupun bermain bersama anak, semuanya menjadi lebih efektif karena badan tidak sakit akibat mengemudi.
  2. Hemat ongkos dan bahan bakar, Anda tidak perlu memikirkan tangki bensin kosong ketika menggunakan travel shuttle dan bus pariwisata. Tinggal bayar ongkos satu kali saja sudah bisa sampai ke tujuan.
  3. Perjalanan lebih terarah, dengan adanya agen terpercaya, semua tujuan sudah ditetapkan sehingga Anda tidak perlu mencari rekomendasi tempat lagi. Tinggal duduk manis sambil menikmati pemandangan sekitar selama perjalanan.
  4. Lebih banyak waktu luang dihabiskan bersama teman maupun keluarga selama perjalanan. Tidak perlu khawatir mengantuk dan tertidur karena Anda tidak sedang mengemudi sehingga bebas beristirahat selama perjalanan kapan saja.

Sekarang ini bahkan penyewaan kendaraan untuk berlibur bukan hanya berbentuk roda empat atau mobil. Beberapa agen juga menyediakan sepeda motor untuk efisiensi jika liburan hanya diikuti oleh satu atau dua orang.

Sampai sini semakin jelas perbedaan antara travel shuttle dan bus pariwisata berdasarkan fungsi dan tujuan keberangkatannya. Pastinya, shuttle tidak memiliki tujuan untuk liburan seperti bus pariwisata maupun travel agent.

Kondisi Kendaraan dan Guide Harus Menjadi Prioritas

Travel, Shuttle, Bus Pariwisata Memiliki Fungsi Berbeda

Meskipun tidak menggunakan kendaraan sendiri, namun performa kendaraan tetap harus diperhatikan baik-baik selama masa penjemputan dari bandara sampai ke hotel dan tempat wisata. Pastikan pelayanan maksimal, terbukti dari penjemputan tepat waktu di bandara.

Memilih supir sekaligus guide ramah juga menjadi kunci untuk Anda merasakan kepuasan selama menjalani liburan ke suatu tempat. Semakin ramah supirnya, semakin banyak informasi didapatkan mengenai keunikan sebuah wilayah maupun kebudayaannya.

Selektif dalam menilai kendaraan, baik travel shuttle dan bus pariwisata merupakan hal dasar yang tidak dilakukan semua orang. Namun, bukan berarti bisa diabaikan karena justru performa kendaraan adalah penentu keselamatan serta kenyamanan untuk sampai lokasi.

Beberapa hal yang wajib diperiksa sebelum kendaraan tancap gas adalah kondisi rem, ban tidak bocor maupun kempes, oli tidak habis, aki tidak kering, dan surat-surat kendaraan lengkap. Bukan tidak mungkin di tengah perjalanan ada razia karena surat tidak lengkap.

Lisensi mengemudi sopir juga harus dipertimbangkan, pastikan yang membawa Anda berkeliling ke tempat wisata bukan supir tembak. Pastikan sejumlah biaya untuk membayar layanan travel shuttle dan bus pariwisata dialokasikan untuk mendapatkan fasilitas terbaik selama liburan maupun perjalanan lainnya. (Red-detribpas.com)

You May Also Like